Indahnya Ramadan Bersama Keluarga



Oleh Sri Purwanti, Amd.K.L.
(Founder Rumah Baca Cahaya Ilmu)


RuangInspirasiBunda.Com-Ramadan adalah bulan yang memiliki banyak keistimewaan dan penuh berkah. Momentum untuk semakin dekat dengan semua anggota keluarga. Maka sudah selayaknya kita mengisinya dengan berbagai aktivitas positif  demi meraih rida-Nya.

Keluarga sebagai institusi terkecil dalam masyarakat harus menjadi tolok ukur dalam mengoptimalkan bulan Ramadan dengan berbagai aktivitas yang bisa mengantarkan pada ketaatan.

Ada berbagai aktivitas yang bisa dipilih untuk mengisi hari pada bulan yang penuh berkah. 
Pertama tadarus bersama. Aktivitas ini sekaligus sebagai sarana untuk memperbaiki bacaan Al-Qur'an seluruh anggota keluarga. Aktivitas ini selain bertujuan untuk meraih rida Allah juga semakin mempererat hubungan kekeluargaan sekaligus membangun habits dalam keluarga agar senantiasa dekat dengan Al-Qur'an.

Kedua menghidupkan qiyamul layl  Kita bisa menunaikan salat tahajud bersama keluarga sebelum menikmati makan sahur. Aktivitas ini bisa menjadi momen untuk membangun biah (kebiasaan) kepada anak-anak agar terbiasa melakukan qiyamul lail bahkan di hari lain bukan hanya pada bulan Ramadan. 

Ketiga membiasakan tausiyah  setelah salat berjamaah. Ayah juga bisa membuka forum diskusi di mana seluruh anggota keluarga bisa memberikan pendapat. Aktivitas ini sekaligus untuk melatih mental anak-anak agar berani mengemukakan pendapatnya di hadapan orang lain. Mereka juga bisa belajar menghargai pendapat orang lain yang berbeda.

Keempat ajak anak membaca buku bertema Ramadan. Kegiatan ini  meskipun tergolong ringan  tapi bisa mendorong anak-anak untuk membangun pemahaman tentang amal yang dilakukan selama bulan Ramadan, sekaligus memperkuat keyakinan mereka sebagai seorang Muslim.
Kebiasaan membaca buku juga bisa meningkatkan budaya literasi dalam keluarga. Bisa  menambah pengetahuan anak sekaligus membuat anak lebih tertarik untuk menjalankan ibadah di bulan Ramadan.

Kelima menggencarkan sedekah. Sebagaimana kita ketahui pada bulan yang mulia ini semua amal akan dilipatgandakan pahalanya. Nabi Muhammad saw. bersabda, "Sebaik-baik sedekah adalah sedekah yang ditunaikan pada bulan Ramadan." (HR Tirmidzi).
Kita bisa mengajak anak-anak berbagi takjil, maupun menyiapkan menu buka untuk dibagikan kepada orang yang membutuhkan. Dengan begitu jiwa sosial anak juga semakin terasah.

Tentu kita berharap agar benar-benar bisa mendapatkan keutamaan bulan Ramadan yaitu dihapuskannya dosa-dosa tahun lalu. Bukan sebaliknya bulan Ramadan berakhir dengan sia-sia.
Sebagaimana sabda Rasulullah saw.: "Banyak orang berpuasa, namun tidak ada yang dia dapatkan kecuali lapar. Banyak orang salat malam, namun tidak ada yang dia dapatkan kecuali begadang. (HR Ibnu Majah, Ahmad dan Ibnu Khuzaimah)

Dalam hadis lain disebutkan: " Betapa merugi seseorang yang berjumpa dengan bulan Ramadan, kemudian Ramadan itu berlalu sebelum dia diampuni. ( HR Ahmad dan at-Tirmidzi).

Oleh karena itu kita harus benar-benar bisa memaksimalkan bulan Ramadan dengan berbagai aktivitas yang mampu mengantarkan kita menjadi insan yang benar-benar bertakwa. Selalu berlomba-lomba untuk beribadah dan beramal saleh sebanyak mungkin. Senantiasa menjadikan rida Allah sebagai satu-satunya tujuan dalam setiap aktivitas.


Wallahu a'lam bishawab

Posting Komentar

1 Komentar